Advertisement

Mencoba Keindahan Lukis Henna ala Timur Tengah

Bernadheta Dian Saraswati
Jum'at, 18 Mei 2018 - 10:35 WIB
Maya Herawati
Mencoba Keindahan Lukis Henna ala Timur Tengah Nimas Maftuhatul Firdausa, 24, menunjukkan hasil lukis henna pada tangannya sendiri. Nimas adalah anak muda Jogja yang menjadi seorang pelukis henna. - Harian Jogja/Bernadheta Dian Saraswati

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Seni lukis tangan henna yang menjadi bagian budaya pernikahan di Timur Tengah dan India, banyak diadopsi oleh para pengantin Indonesia. Henna dipakai untuk menghiasi tangan sang pengantin agar semakin mempercantik penampilannya pada hari bahagianya.

Namun seiring berjalannya waktu, henna tidak hanya dipakai oleh pengantin. Dewasa ini henna dipakai orang umum untuk menunjang penampilan hariannya. Baik saat jalan-jalan maupun hanya untuk di dalam rumah.

Advertisement

Nimas Maftuhatul Firdausa, 24, merupakan salah satu warga Jogja yang sering mendapat panggilan untuk melukis henna. Awalnya ia hanya iseng melukis tangannya sendiri. Setelah beberapa temannya mengetahui kemampuan dan hasil lukisan tangannya, Nimas kemudian diminta untuk melengkapi paket wedding di beberapa salon pengantin dan Jawa Tengah.

Ia memang lebih sering melukis tangan pengantin, tetapi belakangan ini pecinta henna juga datang dari anak muda yang ingin sekadar gaya-gayaan. “Iya ada yang untuk gaya-gayaan atau sebagai style fashion saja. Biasanya orang pakai henna untuk acara seperti wisuda, kondangan, atau sekadar penasaran dan pengen saja,” katanya pada Harian Jogja, belum lama ini.

Motif yang dipilih pun tak melulu bunga, daun-daunan, sulur, dan bentuk abstrak. Ada pula yang meminta motif unik lainnya seperti motif boneka keropi. “Kalau customer yang minta motif keropi ini memang seisi rumahnya gambar keropi semua,” ujarnya.

Motif yang Disukai

Motif paling banyak yang disukai pengguna henna adalah bunga, jaring-jaring, dan sulur. Motif ini paling fenomenal yang sering diaplikasikan di tangan-tangan anak muda.

Warna henna juga tidak melulu merah maroon kecokelatan. Saat ini sudah semakin tenar henna putih atau white henna. Nimas mengatakan, sekarang white henna paling banyak peminatnya kendati bukan termasuk dalam kategori henna dan lebih masuk bodyart.

“Kesan yang elegan dan membuat tangan tampak bright membuat white henna diminati pengantin muda zaman now,” tutur Nimas yang menawarkan jasa henna melalui media sosial ini.

Henna bisa bertahan lima hingga 10 hari, tergantung suhu tubuh dan kegiatan yang dilakukan. Henna sendiri terbuat dari cairan yang berasal daari bubuk henna segar yang dicampurkan jeruk nipis atau lemon essential oil.

Harga henna yang terjangkau untuk sekadar fun membuat seni lukis ini banyak digandrungi anak muda, terutama kaum hawa. Untuk harga sepasang tangan pengantin, Nimas membanderol mulai Rp200.000. Sementara untuk henna fun hanya Rp25.000 per tangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Warga Kulonprogo Ajukan Gugatan Disebut Nonpribumi Saat Balik Nama Sertifikat, Sidang Ditunda Lagi

Jogja
| Kamis, 25 April 2024, 13:37 WIB

Advertisement

alt

Sheila on 7 Bikin Konser di Medan, Pertumbuhan Sektor Pariwisata di Sumut Ikut Subur

News
| Kamis, 25 April 2024, 13:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement