Advertisement

Mengembalikan Gaya Busana 1970-an agar Kekinian

newswire
Minggu, 07 Oktober 2018 - 18:35 WIB
Maya Herawati
Mengembalikan Gaya Busana 1970-an agar Kekinian Gaun maxi ala 1970-an - Independent

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Gaya busana kekinian tak melulu berasal dari rancangan masa kini. Gaya jadul 1970-an juga bisa menjadi busana kekinian.  

Berikut ini busana ala 1970-an yang terkesan kekinian yang bisa Anda coba, seperti dilansir Independent belum lama ini:  

Advertisement

Warna cokelat

Tidak seperti gaya busana 1960-an, palet warna pada 1970-an lebih didominasi oleh warna-warna senada dengan tanah seperti cokelat. Dengan mengabaikan pendapat warna cokelat tidak dapat dipadukan dengan busana berwarna hitam, Anda bisa melenggang dengan gaya saat mengenakan warna cokelat, misal ketika mengenakan mantel warna hazel dengan inner atau bawahan serba hitam.

Bahan kurduroi

Kain yang identik dengan 1970-an adalah kurduroi. Bahan kain ini kerap digunakan untuk gaun, rok, dan celana. Meski seringkali dianggap tidak menarik tapi bahan tersebut bisa memberikan kesan yang elegan dan seksi. Anda bisa memadukannya dengan blazer, kaus, kemeja denim, dan lainnya. Untuk melengkapi penampilan pilihlah sepatu bot atau tas hobo yang chic!

Tas fringe

Tas fringe atau item fashion lainnya yang diberi aksen fringe akan menarik kenangan Anda ke tahun 70an, karena gaya ini memang identik sekali dan tren pada masanya. Untuk penampilan sehari-hari Anda bisa mengenakan tas yang diberi aksen fringe, cocok dikenakan dalam kesempatan formal atau santai.

Celana wide leg

Setiap orang pasti setuju, saat bicara soal gaya retro maka yang kali pertama muncul dalam benak adalah celana wide leg. Ya, celana model ini adalah item fashion yang cukup tren pada 70an. Uniknya, celana wide leg cocok untuk dikenakan ketika bekerja di kantor, makan malam mewah, atau gaya casual sekali pun.

Free spirited frocks

Gaun maxi adalah salah satu busana yang patut untuk disimpan karena tidak akan luntur dimakan zaman, alias tidak akan ketinggalan zaman jika dikenakan pada saat ini. Pasalnya, motif bunga-bunga menjadi motif pokok yang pasti akan selalu ada dalam lemari pakaian perempuan manapun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Okezone

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

LITERASI KESEHATAN: Warga Lansia Diminta Bijak Memilih Jenis Olahraga

Gunungkidul
| Jum'at, 26 April 2024, 22:07 WIB

Advertisement

alt

Kuta Selatan Bali Diguncang Gempa Berkekuatan Magnitudo 5,0

News
| Jum'at, 26 April 2024, 21:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement