Advertisement

Tren Make Up Kekinian Tampilkan Dua Warna Dasar

Eva Rianti
Jum'at, 29 Maret 2019 - 08:17 WIB
Maya Herawati
Tren Make Up Kekinian Tampilkan Dua Warna Dasar Creative Director of Global Trend Authority & Member of Intercolor Michael Nolte (tengah) berfoto bersama tim dari Martha Tillaar - Bisnis/Eva Rianti

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA – Selaras dengan perkembangan tren fesyen, tren kosmetik juga mengalami perkembangan yang tak kalah dinamis.

Salah satu perkembangan dari tren kosmetik adalah tren warna makeup. Perubahan tren tersebut tidaklah terlepas dari Intercolor, lembaga penentu tren warna dunia.

Advertisement

Creative Director of Global Trend Authority & Member of Intercolor Michael Nolte mengungkapkan bahwa setidaknya ada dua kategori besar tren warna kosmetik dunia saat ini.

“Ada dua kategori besar tren warna, yakni metrotropical dan odyssey. Keduanya punya tampilan yang berbeda, namun sama-sama terinspirasi dari alam,” tuturnya dalam acara konferensi pers Sariayu Fearless Beauty di Jakarta, Rabu (27/3/2019).

Metrotropical menggabungkan unsur tren di kota metropolis dengan nuansa tropis. Warna yang tercipta terlihat sangat bold serta cenderung energik. Misalnya, carnal nectar dan tropical rush.

Sementara Odyssey memiliki nuansa lebih natural dengan ragam warna bumi, seperti hypnotic earth dan galactic sands. Tampilannya terkesan makin natural dengan tekstur alam seperti lumut, alga, dan batuan mineral.

Dari tren tersebut, Sariayu, brand kosmetik lokal sebagai perwakilan Indonesia dalam Intercolor juga melahirkan warna makeup yang terinspirasi dari alam. Bahkan sejak puluhan tahun lalu, Sariayu memang selalu melahirkan produk yang terinspirasi dari alam.

Inovasi-inovasinya terlahir melalui natural ingredients, seperti pada tahun ini adalah illipe butter dari ekstrak buah tengkawang yang banyak tumbuh di Kalimantan.

“Buah dari Kalimantan Barat ini, kandungan moisturizer-nya bahkan lebih tinggi dari shea butter yang berasal dari Madagaskar,” tutur Kilala Tilaar selaku Deputy Marketing Director Martha Tilaar Group.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Pj Walikota Jogja Singgih Raharjo Maju Pilkada, Begini Respons Pemda DIY

Jogja
| Jum'at, 26 April 2024, 14:57 WIB

Advertisement

alt

Satuan Pendidikan Diwajibkan Memperhatikan Kebutuhan Siswa dengan Kondisi Khusus

News
| Jum'at, 26 April 2024, 10:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement