Advertisement
Meski Tak Biasa, Jus Kentang Punya Segudang Manfaat

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA - Bicara soal jus, spontan kita tertuju pada buah. Namun siapa sangka jika kentang juga bisa menjadi minuman sehat karena mengandung vitamin, fitokimia, dan berbagai nutrisi utama.
Kentang juga sangat basa, sehingga dapat membantu mengurangi kenaikan asam lambung dan meredakan penyakit perut lainnya. Melansir Suara.com--jaringan Harianjogja.com dari Healthline, berikut adalah beberapa kandungan jus kentang yang bermanfaat bagi kesehatan, antara lain:
Advertisement
1. Mengandung vitamin C
Kentang mengandung lebih dari 100 persen kebutuhan harian vitamin C yang direkomendasikan. Vitamin C membantu tubuh menyerap zat besi dan membentuk kolagen di pembuluh darah, otot, tulang rawan, dan tulang.
Sifat antioksidan dari vitamin C juga dapat meningkatkan kesehatan kulit secara keseluruhan dengan membantu meredakan bengkak pada kulit, mengurangi iritasi, dan menjaga keremajaan kulit.
Baca Juga: Dokter Tirta Usul Swab PCR Gratis di Zona Merah Covid-19
2. Mengandung vitamin B
Satu cangkir kentang mengandung sekitar 40 persen kebutuhan harian dari asupan tiamin atau vitamin B1 dan niasin vitamin B3. Kentang juga mengandung sejumlah kecil riboflavin vitamin B2 dan vitamin B6.
Vitamin B sangat penting untuk membantu tubuh mengubah karbohidrat menjadi glukosa dan menjadikannya energi. Vitamin B juga mendukung fungsi otak dan sistem saraf, meningkatkan kesehatan rambut dan kulit, serta membantu menjaga kesehatan hati.
3. Kalium
Kentang sangat tinggi kalium, yakni sekitar 1.467 miligram per porsi kentang atau 31 persen dari kebutuhan harian yang direkomendasikan.
Kalium adalah elektrolit yang membantu mengatur cairan tubuh dan mendukung fungsi otot. Elektrolit juga membantu ginjal menyaring suplai darah.
4. Zat besi
Baca juga: Harusnya Bulan Ini, Kevin Aprilio Kembali Gagal Nikahi Vicy Melanie
Zat besi adalah kunci untuk melawan kelelahan dan menjaga sel darah merah tetap sehat serta membantu mengalirkan oksigen ke seluruh tubuh. Satu cangkir kentang dapat memenuhi sekitar 14 persen dari kebutuhan harian zat besi.
5. Kalsium
Satu cangkir kentang dapat mengandung sekitar 5% kebutuhan harian kalsium Anda. Kalsium dikenal menjaga kekuatan gigi dan tulang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Pasar Suran Ledok Macanan Jogja Tingkatkan Perekonomian Warga
Advertisement

Waspada Potensi Kekeringan di Sejumlah Daerah di Jateng Seperti di Purworejo, Klaten, Boyolali, Wonogiri
Advertisement
Berita Populer
- 11 Cara Kematian Paling Menyakitkan Menurut Sains
- Selain Enak, Deretan Makanan Super Ini Bisa Cegah Penyakit
- Manfaat Tertawa, Menggigil, hingga Muntah pada Tubuh Anda
- Sejumlah Zodiak Ini Diramalkan Menikah di Tahun 2023
- Seorang Ibu Minum ASI Sendiri karena Tak Rela Jika Dibuang
- Wajah dan Tubuh Tidak Simetris, Ini Penyebabnya
Advertisement
Advertisement