Advertisement

Ini Cara Membedakan Teman yang Tidak Bisa Dipercaya

Krizia Putri Kinanti
Rabu, 02 Desember 2020 - 19:37 WIB
Budi Cahyana
Ini Cara Membedakan Teman yang Tidak Bisa Dipercaya Ilustrasi - newsread.in

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA - Pertemanan, tidak selamanya berjalan mulus. Seperti halnya sebuah hubungan, ada kalanya pertemanan mengalami masalah.

Mungkin Anda memiliki pengalaman punya teman yang tidak bisa dipercaya. Dan Anda merasakan itu. 

Advertisement

Dalam kasus seperti itu, menjadi sangat sulit untuk memahami atau mengenal teman yang tidak dapat dipercaya. Karena, kadang mereka bersikap seolah bisa sangat dipercaya, padahal di belakang itu mereka telah mengkhianati Anda.

Dikutip dari Times of India, Rabu (2/12/2020), berikut beberapa cara untuk mengidentifikasi teman yang licik atau tidak dapat dipercaya di lingkaran sosial Anda.

1. Mereka selalu menyangkal

Jika orang tersebut selalu menyangkal tindakannya atau perilakunya, maka pasti ada sesuatu yang salah. Mereka mungkin berbicara tentang sesuatu tetapi bertindak sangat berlawanan dengannya. Misalnya, jika mereka mengatakan bahwa mereka mendukung perdamaian dan harmoni tetapi sebaliknya, sombong dan senang membuat keributan. Mereka kebanyakan berbeda dari perilaku mereka yang sebenarnya.

2. Menuduh terus menerus

Mereka umumnya senang menuduh orang lain atas kesalahan mereka. Seseorang yang memiliki kebiasaan terus-menerus tidak percaya dan selalu menuding orang lain, adalah pertanda tidak bisa dipercata. Namun, jika Anda tahu bahwa tuduhan itu salah, kemungkinan besar mereka menunjukkan sifat dan perilaku mereka sendiri.

3. Kurangnya empati

Anda akan sering menemukan orang-orang seperti itu kurang berempati dan kurang etiket dasar tentang bagaimana menjadi sensitif terhadap seseorang dalam situasi yang sulit. Bagian terburuknya adalah, bahkan jika merekalah yang menimbulkan rasa sakit hati, mereka bahkan tidak akan meminta maaf atau mengatakan 'maaf'. Mereka juga tidak cukup menghargai orang lain, untuk menunjukkan sisi sensitif.

4. Tidak bisa pegang rahasia

Bahkan jika seseorang bersumpah untuk merahasiakan, kemungkinan besar orang yang paling tidak dapat dipercaya akan membocorkan rahasia tersebut, tanpa peduli jika itu merusak perasaan atau kehidupan orang lain. Kerahasiaan harus selalu dihormati. Tetapi, orang-orang ini dengan polos mengatakan bahwa mereka mungkin telah memberi tahu hanya satu orang lain.

5. Inkonsistensi

Kepercayaan adalah ikatan paling suci yang dapat dibagikan seseorang. Tapi, ketika ikatan itu putus, itu bisa sangat menyakitkan. Ketidakpercayaan, inkonsistensi, dan pikiran yang berubah-ubah menjadi sangat umum. Perilaku mereka berubah-ubah dan mereka tidak pernah bisa berpegang teguh pada satu hal. Mereka juga memiliki masalah dalam memutuskan masalah mereka sendiri. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jadwal Kereta Bandara YIA Xpress Sabtu 20 April 2024, Tiket Rp50 Ribu

Jogja
| Sabtu, 20 April 2024, 04:17 WIB

Advertisement

alt

Seorang Polisi Berkendara dalam Kondisi Mabuk hingga Tabrak Pagar, Kompolnas: Memalukan!

News
| Sabtu, 20 April 2024, 00:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement