Advertisement

Tren Warna Dunia Fesyen 2021 Didominasi Warna Terang

Newswire
Selasa, 29 Desember 2020 - 05:47 WIB
Maya Herawati
Tren Warna Dunia Fesyen 2021 Didominasi Warna Terang Kolase koleksi Spring/Summer 2021 dari Chanel, Prada, dan Balmain. (Instagram/konichan7, prada, balmain) - Antara

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Warna-warna terang seperti warna stabilo diprediksi akan menjadi warna yang menjadi tren pada 2021.

Desainer Didiet Maulana mengatakan, warna stabilo yang futuristik ini diperkirakan menjadi favorit, mengingat masyarakat sudah mulai keluar untuk beraktivitas dan bekerja, sehingga membutuhkan fashion item yang stylish.

Advertisement

"Di tahun 2021, orang-orang mungkin sudah akan mulai ke luar untuk berpergian maupun bekerja, sehingga items yang stylish akan bermunculan. Untuk warna, akan banyak bermain di warna futuristik seperti warna stabilo. Namun, warna-warna adem juga akan hadir, untuk mencerminkan keadaan sekarang," kata Didiet belum lama ini.

Hal ini sekiranya senada dengan warna Pantone untuk 2021, yaitu Illuminating Yellow dan Ultimate Grey.

Wakil Presiden Pantone Color Institute, Laurie Pressman, dikutip dari Vogue, mengatakan bahwa kedua warna ini dipilih karena mencerminkan apa yang terjadi di 2020 dan harapan di tahun 2021.

Ia menjelaskan, warna Ultimate Grey (Pantone 17-5104) menggambarkan tentang kekuatan dan ketahanan.

"Jika kita memikirkannya dari segi alam, itu adalah warna kerikil di pantai, batu dan batu yang telah ada selama jutaan tahun dan tidak akan hilang dalam waktu dekat. Abu-abu menunjukkan ketabahan; sesuatu yang dapat Anda pegang yang akan selalu ada untuk Anda," kata Pressman.

Sementara warna lluminating Yellow (Pantone 13-0647), menggambarkan harapan, kepositifan, dan sesuatu yang dinanti-nantikan.

"Warna kuning selalu menawarkan perasaan penuh harapan yang mengangkat, yang sangat penting bagi jiwa manusia; bagaikan langit terbuka untuk hari yang indah diterangi matahari," jelas Pressman.

Sementara itu, sejumlah label fesyen dunia pun sudah mengadopsi kedua warna tersebut untuk koleksi Spring/Summer 2021 (S/S2021). Beberapa di antaranya antara lain Prada, Jacquemus, Gucci, Balmain, dan Givenchy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Puluhan Kilogram Bahan Baku Petasan Disita Polres Bantul

Bantul
| Kamis, 28 Maret 2024, 21:27 WIB

Advertisement

alt

Patahan Pemicu Gempa Membentang dari Jawa Tengah hingga Jawa Timur, BRIN: Di Dekat Kota-Kota Besar

News
| Kamis, 28 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement