Advertisement

Belum Vaksinasi Covid-19? Ini 5 Tips Tetap Aman dan Sehat Saat Beraktivitas

Anissa Putri
Sabtu, 17 Juli 2021 - 09:37 WIB
Nina Atmasari
Belum Vaksinasi Covid-19? Ini 5 Tips Tetap Aman dan Sehat Saat Beraktivitas Warga AS memakai masker - istimewa

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA – Kenaikan kasus positif Covid-19 di Indonesia tentu membuat khawatir. Banyak orang mempertanyakan bagaimana caranya tetap aman dan sehat, meski belum menerima vaksinasi.

Di tengah gelombang tsunami Covid-19, pemerintah dan pakar kesehatan terus menggalakkan program vaksinasi massal. Tujuannya agar masyarakat mau menerima vaksinasi demi mencapai kekebalan komunal atau herd immunity.

Advertisement

Meskipun orang-orang mulai memahami pentingnya mendapatkan suntikan vaksin, masih banyak yang masih tidak memenuhi syarat untuk suntikan atau ragu-ragu untuk mengambilnya. Belum lagi kelompok antivaksi atau mereka yang percaya teori konspirasi Covid-19.

Baca juga: Epidemiolog: Penambahan Tes adalah Kunci Menurunkan Kasus Covid-19

Hal pertama yang harus diingat, virus Covid-19 tidak mengenal siapapun. Baik tua, muda, sehat, atau sakit, Covid-19 dapat menyerang Anda dengan berbagai cara.

Jika Anda belum mendapat giliran vaksinasi atau belum memenuhi syarat vaksin Covid-19, misalnya orang di bawah usia 18 tahun atau menderita penyakit kronis, ini 5 tips agar tetap aman dan sehat di tengah pandemi:

1. Memakai Masker
Orang yang belum mendapat vaksinasi harus sangat berhati-hati di masa pandemi. Mengingat malapetaka yang ditimbulkan oleh gelombang kedua dan varian Delta. Usahakan tetap berpegang pada perilaku yang sesuai dengan protokol kesehatan.

Salah satunya dengan memakai dua lapisan masker atau double mask, yang terdiri dari masker kain dan masker medis, setiap kali keluar rumah.

2. Hindari Keramaian
Jika belum divaksin, Anda sebaiknya tidak bepergian ke luar rumah. Namun, jika Anda terpaksa mengunjungi tempat-tempat ramai, kenakan masker dengan benar dan gunakan masker ganda jika perlu. Double mask akan memberi Anda lapisan perlindungan ekstra saat berada di luar rumah.

3. Jaga Jarak
Mempraktikkan social distancing mengurangi risiko Anda tertular virus Covid-19. Termasuk mengurangi risiko penyebaran virus kepada orang lain.

Jika Anda belum mendapat giliran vaksin atau mengenal seseorang yang belum menerima vaksin Covid-19, menjaga jarak sosial dapat memainkan peran penting.

4. Periksa Orang Sekitar
Masuknya varian Delta ke berbagai negara mengubah pola penyebaran virus pada gelombang kedua. Karena itu, penting bagi Anda untuk menanggapi dengan sopan dan efisien kepada siapa pun yang telah berhenti mengikuti pedoman Covid-19.

Bagi sebagian orang, ini mungkin menjadi sangat tidak nyaman. Namun, hal ini merupakan langkah penting untuk menjaga semua orang tetap aman.

5. Lakukan Vaksinasi Secepatnya
Jika Anda memenuhi syarat, lakukan vaksinasi sesegera mungkin. Cari kontak fasilitas kesehatan (faskes) terdekat atau informasi program vaksinasi massal di wilayah Anda tinggal.
Masuknya varian Delta membuat cara melindungi diri dari infeksi serius Covid-19 dengan vaksinasi dan menerapkan protokol kesehatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Lulusan Pertanahan Disebut AHY Harus Tahu Perkembangan Teknologi

Sleman
| Kamis, 25 April 2024, 20:37 WIB

Advertisement

alt

Dipimpin Nana Sudjana, Ini Sederet Penghargaan Yang Diterima Pemprov Jateng

News
| Kamis, 25 April 2024, 17:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement