Advertisement

Coba 5 Kebiasaan Hidup Sehat Ini Agar Bebas dari Kanker

Jessica Gabriela Soehandoko
Jum'at, 13 Agustus 2021 - 20:37 WIB
Bhekti Suryani
Coba 5 Kebiasaan Hidup Sehat Ini Agar Bebas dari Kanker Bangun dan berjalan setiap 2-3 jam dalam sehari. - Bloomberg

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA - Para ilmuwan telah meneliti dan mengungkapkan lima kebiasaan gaya hidup untuk memiliki umur yang lebih panjang dan bebas dari kanker.

Studi ini diterbitkan dalam British Medical Journal (BMJ), dan mengatakan bahwa gaya hidup yang berbeda dapat memperpanjang harapan hidup. Walaupun beberapa ada yang mengatakan bahwa panjangnya harapan hidup adalah dari keberuntungan, namun pilihan dalam menentukan gaya hidup tentunya juga dapat memberikan dampak.

Advertisement

BMJ melakukan studi untuk mengidentifikasi keputusan yang paling umum dalam mengarah pada kehidupan yang lebih sehat. Dari hasil studi, ditemukan lima kehidupan yang lebih sehat, dan dilansir dari mirror.

Gaya hidup yang dapat Anda terapkan untuk menghindari kanker berdasarkan penelitian ini adalah tidak pernah merokok, menjaga indeks massa tubuh (BMI) 18,5-24,9, melakukan aktivitas fisik sedang hingga berat, memiliki asupan alkohol sedang dan mempertahankan skor kualitas diet yang lebih tinggi.

Para ahli meneliti hubungan antara faktor gaya hidup dan harapan hidup bebas dari diabetes, penyakit kardiovaskular dan kanker. Mereka menemukan orang yang mengikuti lima faktor tersebut memberikan harapan hidup yang lebih besar, bebas dari kondisi medis.

Dalam kehidupan yang bebas dari diabetes, penyakit kardiovaskular dan kanker pada usia 50 tahun adalah sebesar 23,7 tahun pada wanita dan 23,5 tahun pada pria.

Namun tentunya angka tersebut akan lebih rendah dengan orang yang mengikuti 5 gaya hidup yang disarankan. Dari hasil penelitian, orang yang mengikuti gaya hidup tersebut akan terbebas dengan 34.4 tahun pada wanita dan 31,1 tahun pada pria.

Selain itu, berdasarkan dari hasil penelitian, perokok pria yang merokok berat dan pria dan wanita gemuk, mencatat proporsi terendah dari total harapan hidup pada usia 50 tahun.

Berolahraga juga memiliki dampak dalam kesehatan kita, termasuk dalam berolahraga dengan tingkat sedang. Aktivitas sedang dianjurkan untuk menaikkan detak jantung, dan membuat Anda bernapas lebih cepat dan merasa lebih hangat.

Contoh aktivitas sedang termasuk jalan cepat, aerobik air, mengendarai sepeda, menari, tenis ganda, mendorong mesin pemotong rumput, hiking, dan sepatu roda.

Dengan mengikuti berbagai gaya hidup sehat dari aktivitas dan apa yang akan Anda konsumsi, maka akan saling berhubungan dan dapat memberikan dampak yang baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Muncul Wacana Pilihan Lurah di Gunungkidul Tahun Depan Digelar Dua Kali

Gunungkidul
| Jum'at, 26 April 2024, 13:57 WIB

Advertisement

alt

Satuan Pendidikan Diwajibkan Memperhatikan Kebutuhan Siswa dengan Kondisi Khusus

News
| Jum'at, 26 April 2024, 10:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement