Advertisement

Tips Agar Kaki Tidak Sakit saat Pakai High Heels Seharian

Bernadheta Dian Saraswati
Rabu, 13 Juli 2022 - 13:37 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Tips Agar Kaki Tidak Sakit saat Pakai High Heels Seharian Ilustrasi high heels. - Ist/Okezone

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA-Sepatu hak tinggi atau high heels terkadang membuat kaki sakit jika dipakai terlalu lama. Namun para wanita rela menahan sakitnya demi terlihat lebih jenjang dan tubuh lebih tinggi. 

Dilansir dari berbagai sumber, inilah tips agar nyaman memakai high heels tanpa merasa kaki sakit dan lecet:

Advertisement

1. Cari ukuran yang pas

Berdasarkan hasil temuan prodiatrist atau ahli penyakit kaki, rasa sakit yang timbul saat atau setelah memakai high heels disebabkan oleh ukuran sepatu yang salah.

Perlu diketahui bahwa ukuran kaki kerap berubah seiring bertambahnya usia. Pastikan ukuran lebar dan panjang sepatu tepat secara spesifik. Sepatu hak tinggi yang terlalu kecil akan menyebabkan rasa sakit di jari-jari kaki dan lengkungan telapak kaki.

2. Pakai thicker heels

Percaya atau tidak, semakin tebal tumit sepatu maka semakin baik. Tumit sepatu adalah satu-satunya penahan tubuh.

Thicker heels atau tumit yang tebal lebih kuat untuk menahan tubuh. Jika kamu terus memakai stiletto atau tumit yang tipis maka akan semakin besar tekanan di tumit kaki.

Tumit yang lebih lebar seperti wedges dan tumit chunky lainnya juga membuat kaki lebih mudah berjalan dan tidak akan memberikan banyak tekanan pada titik-titik tertentu di kaki saat berjalan.

3. Istirahat

Sesekali kamu perlu duduk, melepaskan sepatu, dan biarkan kaki beristirahat, terutama jika kamu sudah berdiri sepanjang hari.

Melepas heels beberapa menit membantu mengistirahatkan kaki dan menghindari rasa sakit yang bakal menyerang. Manfaatkan waktu istirahat makan siang untuk melepas sepatu dan mengistirahatkan kaki itu.

4. Pakai high heels bertali

High heels yang dimaksud di sini adalah sepatu yang ada ikatannya ke pergelangan kaki. High heels dengan tali sangat membantu menjaga kaki tetap aman di sepatu. Sehingga kaki tidak terlalu terbebani untuk menjaga posisi sehingga aman ketika dipakai berjalan.

Itulah empat tips memakai High heels berjam-jam bebas sakit dan lecet.

Namun bagaimana jika kaki sudah terlanjur sakit? Ini Tipsnya:

1. Merendam kaki

Merendam kaki ke dalam air hangat yang telah ditaburi garam Epsom dapat membantu meredakan rasa sakit. Garam Epsom adalah mineral alami magnesium dan sulfat yang dapat diserap melalui kulit dan meredakan bagian tubuh yang sakit termasuk kaki.

Kandungan magnesium di dalam garam ini dapat membantu mengurangi peradangan dan juga kram di kaki. Sementara air hangat membantu melebarkan pembuluh darah dan membuka pori-pori kulit. Rendam kaki selama 20 menit sembari bersandar agar tubuh kembali rileks.

2. Melakukan peregangan

Melakukan peregangan dapat membantu mengatasi rasa sakit akibat pakai sepatu hak tinggi. Cara melakukannya mudah, Anda hanya perlu duduk dan meluruskan kedua kaki ke depan. Kemudian, bungkukkan tubuh dan raih telapak kaki Anda dengan kedua tangan, tahan selama kurang lebih 10 detik. Kemudian dengan posisi duduk yang sama, tekuk salah satu kaki ke arah dada dan tahan selama 60 detik. Kemudian, ganti kaki dan ulangi hingga Anda merasa lebih baik.

Kemudian, cobalah untuk berdiri dan putar pergelangan kaki searah dan berlawanan jarum jam secara bergantian. Peregangan yang satu ini dapat membantu melancarkan sirkulasi dan menghilangkan kelebihan cairan di kaki bagian bawah yang membuatnya terlihat membengkak.

3. Mengompres dengan es

Jika kaki terasa berdenyut dan mengalami kemerahan, maka Anda bisa mengompresnya dengan menggunakan es. Es dapat membantu menyempitkan pembuluh darah dan mengurangi pembengkakan. Caranya mudah, ambil es batu atau es yang telah mencair dengan menggunakan handuk kemudian bungkus kaki bagian bawah Anda. Ingat jangan menempelkan es batu langsung ke kulit Anda karena dapat mengakibatkan kerusakan jaringan kulit. Ulangi hingga Anda merasa jauh lebih baik.

4. Memijat kaki

Memijat kaki membantu meredakan nyeri dan pegal. Anda bisa melakukannya sendiri atau meminta bantuan kepada terapis ahli. Pijat membantu melancarkan sirkulasi darah yang terhambat, mengurangi pembengkakan limfatik, dan meringankan cedera ringan yang mungkin terjadi akibat pakai sepatu hak tinggi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Cara Membeli Tiket KA Bandara Jogja via Online

Jogja
| Jum'at, 26 April 2024, 00:17 WIB

Advertisement

alt

Dipimpin Nana Sudjana, Ini Sederet Penghargaan Yang Diterima Pemprov Jateng

News
| Kamis, 25 April 2024, 17:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement