Advertisement

Keuangan Mulai Menipis di Tanggal Tua? Lakukan Trik Ini!

Bernadheta Dian Saraswati
Selasa, 25 Oktober 2022 - 09:07 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Keuangan Mulai Menipis di Tanggal Tua? Lakukan Trik Ini! Ilustrasi. - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA-Menjelang akhir bulan seperti ini atau yang lebih dikenal dengan sebutan tanggal tua, keuangan menjadi masalah yang krusial. Hal ini dialami siapa saja, baik yang masih sendiri maupun bagi yang sudah berkeluarga.

Menjelang akhir bulan, gaji sudah semakin menipis. Biasanya kondisi ini terjadi mulai minggu-minggu ketiga. Jika tidak diatur dengan cermat, bisa jadi keuangan akan ludes sebelum akhir bulan.

Advertisement

Untuk itu perlu trik agar kondisi keuangan tetap aman meski di tanggal tua. Bagaimana caranya?

1. Jangan sepelekan uang receh

Uang receh atau uang koin bisa menjadi penyelamat saat tanggal tua. Mungkin ada di antara kalian yang memandang sebelah mata uang koin tersebut saat awal bulan. Ada yang cuek meski ada pecahan koin Rp500 atau bahkan Rp200 di atas meja. Namun jangan diremehkan, kumpulan pecahan koin bernominal kecil itu jika dikumpulkan juga dapat digunakan untuk membeli beras meski hanya 1 kg. Untuk itu, kumpulkan uang recehan dan kelolanya untuk akhir bulan.

2. Memasak sendiri

Perempuan yang masih sendiri atau sudah berkeluarga, penting untuk memasak sendiri saat akhir bulan. Jangan mengandalkan jajan atau membeli makanan secara online karena harganya tentu lebih mahal. Lain halnya jika kamu mau memasak sendiri. Bahan-bahan memasak akan lebih murah dan porsi yang dihasilkan juga lebih banyak dan bisa dinikmati untuk orang serumah.

3. Nebeng teman kantor

Saat ini harga bahan bakar minyak sudah naik. Untuk Pertalite saja dijual Rp10.000 per liter. Tentu bagi kamu yang menggunakan kendaraan pribadi untuk bekerja dan menempuh jarak yang cukup jauh, pengeluaran khusus untuk BBM menjadi hal yang utama. Namun jika Anda memiliki teman kantor yang rumahnya dekat denganmu, kamu bisa sesekali nebeng dengannya untuk sedikit menghemat pengeluaran di tanggal tua.

4. Berburu diskon

Tanggal tua bukan berarti dilarang untuk belanja. Carilah promo besar-besaran alias diskonan baik di marketplace maupun di toko offline. Diskon yang hanya 10% atau 20% akan membantu keuanganmu di akhir bulan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Kepala Dinkop UKM DIY Beberkan Progres Rencana Relokasi Pedagang Teras Malioboro 2 ke Tempat Baru

Jogja
| Minggu, 05 Januari 2025, 14:17 WIB

Advertisement

alt

Rayakan Hari Kemerdekaan, Junta Mliter Myanmar Bebaskan Ribuan Tahanan

News
| Minggu, 05 Januari 2025, 13:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement