Advertisement
Perkembangan Teranyar Zoom, Ada Rangkaian Emoji Lengkap

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Zoom sebagai platform konferensi video menghadirkan berbagai fitur baru ke ruang rapat virtual sekaligus memperbaiki bug dan peningkatan keamanan.
Dilansir Gadgets Now, Kamis (22/4/2021) Zoom bakal meluncurkan alat anotasi baru yang disebut Vanishing Pen. Ini akan memungkinkan penyaji menandai layar bersama untuk menyoroti informasi tertentu.
Advertisement
Perusahaan juga menambahkan dukungan untuk rangkaian emoji lengkap sebagai bentuk pengungkapan ekspresi lewat emot ikon. Pengguna akan dapat menggunakan berbagai emoji yang disediakan.
Namun, host atau pihak yang menjadi tuan rumah akan memiliki opsi untuk membatasi reaksi ke kumpulan standar atau mengizinkan penggunaan rangkaian emoji lengkap.
Baca juga: Nathalie Holscher Bakal Ajukan Cerai Habis Lebaran, Sule Terancam Jadi Duda Kedua Kalinya
Selain fitur baru tersebut, Zoom juga meluncurkan peningkatan dalam konsumsi daya dan peningkatan tentang privasi data yang akan lebih banyak memberi peringatan tentang server tidak dipercaya.
Aplikasi konferensi virtual Zoom menjadi sangat populer semenjak pandemi Covid-19 terjadi. Lantaran kemampuannya yang memungkinkan pengguna melakukan pertemuan daring dari tempat masing-masing dengan sejumlah fitur pendukung.
Pada awal pekan ini, perusahaan mengumumkan telah menyiapkan dana sekitar US$100 juta untuk diinvestasikan di perusahaan perangkat lunak yang membangun aplikasi menggunakan teknologinya.
Chief Financial Officer Zoom Kelly Steckelberg mengatakan bahwa dana tersebut akan diinvestasikan antara US$250.000 hingga US$2,5 juta ke perusahaan yang membangun aplikasi tersebut untuk menambahkan fitur-fitur baru.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Prakiraan Cuaca di Jogja Hari Ini, Jumat 18 April 2025, Awas Hujan Petir!
Advertisement

19% Lahan di Jateng Belum Bersertifikat, Pemprov dan Kementerian ATR/BPN Siap Kolaborasi Sertifikasi Tanah Tak Bertuan
Advertisement
Berita Populer
- 11 Cara Kematian Paling Menyakitkan Menurut Sains
- Selain Enak, Deretan Makanan Super Ini Bisa Cegah Penyakit
- Manfaat Tertawa, Menggigil, hingga Muntah pada Tubuh Anda
- Sejumlah Zodiak Ini Diramalkan Menikah di Tahun 2023
- Seorang Ibu Minum ASI Sendiri karena Tak Rela Jika Dibuang
- Wajah dan Tubuh Tidak Simetris, Ini Penyebabnya
Advertisement